Siapa Itu de Heeren XVII (Dewan Tujuh Belas) ?
De Heeren XVII adalah dewan direktur (direksi) yang menjalankan perusahaan khusus yaitu Perusahaan Dagang Hindia timur Belanda (VOC), yang dibentuk pada 1602 untuk tujuan nasioanal, dan para direkturnya bertanggungjawab kepada Parlemen Belanda. Dewan direktur ini terdiri dari 17 anggota perwakilan pemegang saham Perusahaan Dagang Hindia Timur tersebut. 17 anggota ini masing-masing berasal dari Amsterdam sebanyak delapan orang. Empat orang dari Middelburg (Zeeland), dan empat orang lagi berasal dari Rotterdam, Delft, Hoorn, dan Enkhuizen. Anggota 17 dari Heeren XVII ini diangkat oleh Zeeland. Pengurus dagang milik VOC ini awalnya sebanyak 60 orang, namun dianggap terlalu banyak. Akhirnya diadakan pemilihan pengurus yang hasilnya menetapkan sebanyak 17 orang diambil dari beberapa kota di Belanda. Mereka yang terpilih menj...